RHY TEAM USK RAIH JUARA PADA IARC (INDONESIA AI RESEARCH CONSORTIUM)HACKATHON 2023

Event IARC HACKATHON 2023 sukses dilaksanakan pada tanggal 14 Januari 2023 di Kampus Karawaci Universitas Gunadarma oleh IARC dan Epsindo Elite Partner NVIDIA Bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Hackathon ini berfokus pada demonstrasi solusi pemanfaatan Artificial Intelligence untuk Layanan Publik dan Pemerintahan. Tentu saja untuk bidang lainnya juga terbuka, contohnya solusi di bidang pertanian, kesehatan, transportasi, Smart City dan lain-lainnya. Pada kegiatan ini, Program Studi Teknik Komputer Jurusan Teknik Elektro dan Komputer Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala Mengirimkan delegasi untuk berpartisipasi dalam event IARC HACKATHON 2023 yaitu RHY Team. Tim ini beranggotakan Muhammad Hafez Al – Assad, Yudi Candra dan Silvia Roza dan dibawah bimbingan dari Ir. Rahmad Dawood, S.Kom, M.Sc., IPM., ASEAN.Eng., APEC Er.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 50 tim dari seluruh universitas dari seluruh Indonesia, dengan tahap seleksi pertama yaitu babak semifinal yang diikuti 15 tim terbaik. Dilanjutkan dengan 5 tim yang lolos ke tahap final yaitu dari Tim Universitas Gadjah Mada, Tim Universitas Gunadarma, Tim Universitas Pertamina, Tim Universitas Nasional Surabaya dan Tim Universitas Syiah Kuala. Tim RHY berhasil mendapatkan Juara Kategori Khusus 1.

RHY Team mengajukan sebuah inovasi dalam pemanfaatan Artificial Intelligence bidang pertanian yaitu Sistem Klasifikasi Kualitas Buah Nanas Berdasarkan Respons Impuls Akustik Berbasis Deep Learning dan Internet of Things. Dimana salah satu parameter dalam menentukan kualitas buah nanas berdasarkan suara yang ditimbulkan ketika buah tersebut diketuk pada area tertentu. Inovasi ini menggunakan teknologi Deep Learning dan Internet of Things dalam proses klasifikasi kualitas tersebut. Sistem ini mendeteksi kualitas buah nanas berdasarkan 3 kategori yaitu buah dengan kualitas rendah, sedang, dan tinggi.