Teknik Komputer USK jalin kerjasama penelitian dengan BPS Simeulue

Program studi Teknik Komputer Universitas Syiah Kuala (USK) menandatangani PKS (Perjanjian Kerjasama) dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Simeulue. Penandatanganan tersebut dilaksanakan di Jurusan Teknik Elektro dan Komputer, USK.

Koordinator Program Studi Teknik Komputer, Dr. Ir. Kahlil, S.T., M.Eng., menyampaikan apresiasi kepada BPS Simeulue atas kesediaannya dalam melakukan kerja sama khususnya di bidang penelitian. Kepala BPS Simeulue yang langsung menandatangani kerja sama ini, Agus Andria, SST, M.Si, mengatakan potensi besar penelitian di sektor pertanian di Simeulue, khususnya dalam pemanfaatan teknologi terkini, seperti kecerdasan buatan (AI) dan sistem embedded. Secara spesifik penelitian akan melakukan pendeteksian hama tanaman, sehingga proses perawatan, prediksi panen dan pemantauan dapat dilakukan lebih efisien dan hemat sumber daya. Dikarenakan tantangan infrastruktur dan ketersediaan energi, pendekatan edge AI akan digunakan, agar deteksi tidak memerlukan komputasi besar dan cukup dengan perangkat seperti Jetson Nano yang telah dilengkapi dengan alat pendukung AI, portable dan tangguh.

Pada tahap awal kerja sama, kedua pihak akan melakukan pengujian dan pengambilan gambar hama di perkebunan yang ada di Simeulue. Setelahnya, sistem yang telah dibangun menggunakan AI ini, akan diuji pada lingkungan sebenarnya. Artikel yang diterbitkan pada seminar atau jurnal internasional akan menjadi dasar ilmiah sebelum didaftarkan dalam bentuk HKI (Hak Kekayaan Intelektual).

Di akhir acara, Sekretaris Jurusan Teknik Elektro dan Komputer (JTEK), Dr. Zulfikar, S.T., M.Sc, berharap kerja sama ini dapat dilaksanakan multi-tahun dengan capaian yang semakin implementatif dari tahun ke tahun. Ini sekaligus menunjukkan tekad kuat dalam kemitraan antar institusi, antara USK dan BPS secara umum.